TIBA DIPERSIMPANGAN


Begitu lama aku membiarkan koma dalam kalimat ini
sebab kata-kata yang kupungut dari bajumu telah membaris lurus
dalam bait-bait cerita yang kau lontarkan tentang pilu
Tentang bayang-bayang ketiadaan
seperti memberi tanda titik di kalimat ini

Begitu gelap aku dalam pandang ini
untuk mengukir setiap dinding lubang yang kau galikan
seperti mencari-cari sudut permukaan
yang pernah kau suara-suarakan

Baiklah, aku pilih untuk memberi titik pada kalimat ini
bersedia mengambil sebuah simpang dalam sajak
untuk melanjutkan perjalanan dalam paragraph ini
demi sebuah cerita yang kita bayangkan
sebagai orang yang baru saja siuman.

No comments

Powered by Blogger.